Friday, June 17, 2016

Menu Ngabuburit Bersama Salon Kerumah



Halo Ladies..
Bagaimana kegiatanmu di bulan puasa ini? Jangan lupakan makan makanan bergizi agar saat puasa tidak lemas dan tetap bertenaga sampai saat buka nanti. Hmm ...kira kira apa sih yang paling asyik buat ngabuburit dirumah, pastinya lebih menyenangkan jika kita bisa sekalian merawat diri kita sambil ngabuburit contohnya adalah dengan melakukan creambath untuk rambut kita ataupun lulur untuk mencerahkan badan kita.
So...ayo tunggu apalagi ladiess..






Pentingnya Memilih Warna Lipstick



Hai ladies...
Tahukah kamu warna lipstick dapat mempengaruhi penampilan dan usiamu lho....
Warna lipstick yang muda seperti warna nude atau babypink sangat tepat digunakan untuk pergi kegiatan dipagi hari dan akan membuatmu tampak lebih muda, namun sebaliknya jika kamu gunakan warna tua untuk bibirmu seperti warna merah marun ataupun violet tentunya itu lebih tepat digunakan untuk acara malam hari karena akan menambah anggun dirimu selain memancarkan kharismamu...
So mulai sekarang jangan ragu pilih warna bibirmu ya ladies..


Thursday, June 2, 2016

CARA MUDAH GANTI GAYA

Pagi Ladies..
Tahukah kamu trend apa yang sedang berlaku sekarang ini? Seperti nya trend rambut bergelombang sudah mulai in lagi jadi buat para ladies yang rambutnya bergelombang sudah tidak perlu risau lagi.
Jangan jadikan bad hairday merusak penampilan, kuncinya adalah jangan lupa pakai conditioner supaya rambut senantiasa lembut dan mudah diatur.
Well, apapun gaya rambutmu, apakah itu lurus atau keriting, jangan lupakan bahwa rambutmu adalah asetmu.



Need Makeover for your special moment or graduation

Hai Ladies
Tentunya kalian ingin tampil spesial di acara wisuda ataupun tampil dalam suatu acara yang spesial.
So tunggu apalagi...
Reservasi yuk sekarang...
Be beauty from anywhere..

Perlunya Perawatan Rambut



Ladies,
Pasti kalian demen banget kan smoothing, pelurusan rambut ataupun colouring.
Saya punya klien yang sebulan sekali pasti mewarnai rambutnya dan kemarin terakhir saya liat rambutnya jadi kaku kering hampir mendekati rapuh
Well….mau tahu bagaimana mengembalikan kondisi kesehatan rambutmu?
Lakukan masker rambut seminggu sekali, masker rambut banyak yang dijual di pasaran kok.
Jika kalian tidak sempat melakukan masker rambut kalian dapat menggunakan vitamin rambut yang sekarang banyak dijual di swalayan, seseudah kalian selesai keramas karena vitamin ini juga mengembalikan elastisitas rambut juga.
Jika kalian tidak sempat juga menggunakan vitamin kalian bisa gunakan conditioner yang terpisah alias jangan gunakan sampo 2in 1 karena dengan conditioner yang terpisah dapat melenturkan rambut, cara pakainya adalah saat selesai keramas dengan shampoo, oleskan conditioner dengan cara dipijat pijat lalu diamkan beberapa menit baru bilas.
Jika rambut kalian itu sudah pernah kena obat rambut seperti pewarnaan ataupun pelurusan maka jangan ragu lagi lakukan perawatan maksimal untuk rambutmu karena rambutmu adalah asetmu.

MANFAAT MASKER WAJAH DAN PEELING



MANFAAT PEELING DAN MASKER
Ladies,
Tau gak sih apa manfaat peeling dan masker?
Seperti kalian tahu kulit kita itu terus tumbuh setiap harinya dan tiap hari kulit kita itu terkena polusi debu, matahari, udara AC.
Maka dari itu dengan melakukan peeling dan masker seminggu sekali akan mencerahkan kulit wajah kita dan membebaskan kita dari komedo.
Lakukan peeling dan masker secara rutin dirumah anda, dan step pengerjaannya adalah
-          Bersihkan wajah dengan cleansing milk sambil di pijat supaya melancarkan peredaran darah
-          Setelah dibersihkan lalu oleskan peeling dan pijat dengan gerakan memutar
-          Setelah peeling dibersihkan bubuhkan masker ke wajah anda lalu tunggu sampai kering
-          Lakukan menjelang mandi sore karena waktu tersebut paling bagi kulit karena sebagai pendingin
Ok sudah dapat kan tipsnya ayooo…tungguu apa lagi, mau cantik, mau cerah, bebas komedo dan bebas jerawat, so….buruan lakukan.

Wednesday, June 1, 2016

Tuesday, May 31, 2016

Cara Mudah menjadi Cantik dari rumah

Halo Ladies...
Selamat Mengawali Bulan Juni 2016
Tahukah kamu bagaimana dandanan ibu negara kita?
Hmmm mereka tampil sederhana, dengan riasan sederhana dan rambut yang sederhana apa adanya tapi tidak mengurangi kecantikan mereka yang terpancar dari dalam diri mereka.
Maka dari itu ladies, sekarang ini, kita diajarkan kembali ke natural alias kembali ke alam dan menjauhkan diri dari bahan bahan kimia yaitu berupa kecantikan dari obat klinik dokter kulit karena memang ia membuat cantik penampilan anda tapi kecantikan yang sebenarnya datang dari wibawa dan bagaimana anda bersikap dalam keseharian anda.
So dont worry so much about your beauty.....

Wednesday, February 10, 2016

Hello ...2016

Salam Tahun Baru 2016 Wanita Cantik Indonesia...
Sekian lama tidak melakukan kegiatan posting rupanya membuat kerinduan yang hangat untuk menyapa anda wanita indonesia.
Mendengar beberapa ulasan orediksi perihal ramalan di tahun 2016 membuat kita senantiasa waspada, namun tentunya kembali kepada ikhlas dan pasrah terhadap apapun yang terjadi.
Bicara mengenai penampilan, kami akan optimalkan kembali layanan kecantikan kerumah bagi anda.